Berbagai Macam Soto Khas Daerah Di Indonesia Soto Medan Vs Soto Padang
Soto Medan
Soto Medan adalah masakan Indonesia khas Sumatra Utara. Bahan untuk membuat Soto Medan adalah santan, daun jeruk limau, bunga lawang, lengkuas, serai, bawang merah, bawang putih, ketumbar, jintan, lada hitam, jahe, kunyit, gula dan garam sebagai bumbu. Soto Medan memiliki aroma yang khas yang unik karena terbuat dari santan yang pekat dan rempah-rempah yang khas. Kuah soto ini berwarna kuning kental. Selain khas kuah kental dan rempah-rempahnya, Soto Medan juga menggunakan suwiran daging ayam atau potongan daging sapi. Di Medan, Soto biasanya dinikmati sebagai menu sarapan atau makan siang. Makanya, kebanyakan outlet Soto di Medan udah tutup sekitar jam 2-4 siang. Ada beberapa jenis Soto yang tersebar di seluruh Indonesia, tapi yang umumnya bisa kamu temukan di Medan adalah Soto Medan, dengan tampilan warna agak kehijauan yang mirip Green Curry dari Thailand. Biasanya sih, Soto Medan disajikan dengan daging ayam, sapi, atau udang. Rasanya yang kaya dan “lemak” berasal dari penggunaan santan. Di Medan sendiri, Soto paling enak dinikmati bareng nasi putih dan perkedel. Ada 2 outlet Soto Medan yang termasuk dalam jajaran legendaris dan wajib dikunjungi: 1. Soto Kesawan jadi salah satu outlet Soto tertua di Medan. Plus, dengan lokasinya yang berdekatan dengan Tjong Ah Fie Mansion, lokasi wisata yang cukup terkenal di Medan, menjadikan Soto Kesawan salah satu outlet favorit. Pas masuk mulut, tiap suapan sotonya terasa kaya. Di sini, Sotonya disajikan dengan ayam suwir dan jeroannya, plus udang. Sebenarnya, kamu boleh pilih antara ayam atau udang. Semangkuk soto di sini juga dicampur dengan cabe hijau, kecap manis, dan bawang goreng. Pas dinikmati bareng Sotonya, ada sensasi nendang yang khas – tergantung level pedas dari sambalnya; dan 2. Soto Sinar Pagi merupakan outlet Soto Medan legendaris lain yang gak boleh kamu lewati. Dimulai di sebuah jalan kecil sekitar tahun 1953/1954, Soto Sinar Pagi udah berkembang pesat hingga terkenal seperti sekarang. Soto disini mungkin jadi Soto paling familiar di Medan, dengan tampilan warna kehijauan yang mendidih di dalam panci. Dengan penggunaan santan, Soto di sini berminyak dan bikin nagih secara bersamaan! Menyajikan daging sapi (daging dan jeroan) dan ayam, tempat ini dipenuhi pelanggan yang menginginkan Soto dengan lebih banyak daging. Sebagai tambahan, ada perkedel dan Peyek udang.
Statistics for this Xoptio
Soto Padang
Soto Padang adalah hidangan khas kota Padang, Sumatera Barat. Soto Padang adalah hidangan berkuah kaldu sapi dengan bahan irisan daging sapi yang sudah digoreng kering, bihun (mie dari tepung beras), ditambah perkedel kentang dan dihidangkan panas-panas. Selain di Kota Padang, Sumatra Barat, hidangan Soto Padang juga mudah ditemukan di berbagai restoran Padang di penjuru dunia. Soto Padang adalah hidangan berkuah kaldu sapi dengan bahan irisan daging sapi yang sudah digoreng kering (dendeng), bihun (mie dari tepung beras), ditambah perkedel kentang dan kemudian dihidangkan panas – panas. Mestika Zed, Sejarawan Indonesia dari Universitas Andalas memperkirakan bahwa Soto Padang hadir di bumi Minangkabau dari sekelompok orang yang datang dari luar Sumatera Barat. Mestika Zed, Sejarawan Indonesia dari Universitas Andalas memperkirakan bahwa Soto Padang hadir di bumi Minangkabau dari sekelompok orang yang datang dari luar Sumatera Barat. Selain di Kota Padang, Sumatra Barat, hidangan Soto Padang juga mudah ditemukan di berbagai restoran Padang di seluruh penjuru dunia.