Campina vs Wall's, Es krim pilihan (Part II)
Campina
- PT Campina Ice Cream Industry Tbk adalah sebuah produsen es krim yang berkantor pusat di Surabaya. - Untuk mendukung kegiatan bisnisnya, hingga akhir tahun 2020, perusahaan ini memiliki 30 kantor perwakilan yang tersebar di Pulau Jawa. - Perusahaan ini didirikan oleh Darmo Hadipranoto pada tanggal 22 Juli 1972 dengan nama "CV Pranoto" dan merek dagang "Campina". - Perusahaan ini awalnya berkantor pusat di rumah pribadi Darmo Hadipranoto, yakni di Jl. Gembong Sawah, Surabaya. - Awalnya, produk perusahaan ini dijual dengan menggunakan sepeda, kemudian dengan freezer, hingga kemudian dengan mobil van. - Pada tahun 1994, keluarga Prawirawidjaja (pemilik PT Ultrajaya Milk Industry) mengambil alih mayoritas saham perusahaan ini. - Pada tahun 2017, perusahaan ini resmi melantai di Bursa Efek Indonesia. - Perusahaan ini kemudian menjadi salah satu sponsor Asian Para Games 2018 yang digelar di Jakarta. - Campina merupakan satu-satunya pemegang lisensi produk es krim SpongeBob SquarePants dan Avatar: The Legend of Aang di Asia Tenggara berkat kerja sama dengan Nickelodeon. - Campina memiliki produk untuk beragam segmen; seperti Fantasy, Didi Cup, Blue Jack untuk anak-anak; Concerto dan Tropicana untuk remaja; Bazooka dan Hula-Hula untuk dewasa; dan family pack dengan berbagai rasa dan ukuran untuk segmen keluarga.
Statistics for this Xoptio
Wall's
- Wall's adalah merek makanan asal Inggris yang mencakup produksi daging dan es krim yang dimiliki oleh Unilever. - Perusahan ini didirikan di London pada tahun 1786 oleh Terence Banyard, diakuisisi pada tahun 1922 oleh Lever Brothers, yang menjadi bagian dari Unilever pada tahun 1930. - Pada suatu musim panas, demi menghindari PHK akibat pelemahan pangsa pasar daging sebagai produk intinya, Wall's memproduksi berbagai es krim pada tahun 1922. - Unilever menjual produk daging dan lisensi untuk menggunakan merek Wall's seperti di Britania Raya pada tahun 1996 untuk Kerry Group. - Wall's itu sendiri kini sebagai inti dari bisnis es krim global dari Unilever Heartbrand. - Penggunaan merek dagang Wall's digunakan saat ini di Tiongkok, Hongkong, India, Indonesia, Yordania, Lebanon, Malaysia, Maldives, Mauritius, Pakistan, Filipina, Qatar, Arab Saudi, Spanyol, Singapura, Sri Lanka, Thailand, Uni Emirat Arab, dan Vietnam. - Produk – produk dari es krim Wall’s yang dikenal antara lain: Magnum, Wall’s Paddle Pop, Wall’s Moo, Wall’s Vinnetta, Wall’s Feast, Wall’s Cornetto, Wall’s Dung Dung, Wall’s Solero, dan lain – lain.